Kamis, 20 November 2025

Murianews, Kudus - Tabrakan karambol terjadi di Jalan Kudus-Pati turut Desa Jekulo, Kecamatan Jekulo, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, Senin (21/8/2023) dini hari. Kecelakaan beruntun ini, melibatkan Isuzu Pikap, Suzuki Pikap, Truk Dam, dan mobil Toyota Rush.

Tabrakan karambol ini terjadi di depan gang arah Pasar Jekulo, Kudus ini terjadi sekitar pukul 04.00 WIB. Dari rekaman CCTV yang beredar, terlihat Pikap Suzuki berjalan dari arah barat ke timur. Terlihat pikap tersebut hendak berancang-ancang untuk menyebrang ke arah gang pasar.

Tiba-tiba ada Isuzu Pikap yang menabrak dari arah belakang hingga membuat Pikap Suzuki itu terpental dan menabrak kendaraan yang berjalan dari lawan arah.Sementara Kanit Gakkum Satlantas Polres Kudus Ipda Wahyu Agung mengatakan, pengemudi Izusu Pikap inisial MS (23) warga Kebumen mengalami sejumlah lika lecet pada kaki hingga tangan.

"Pengemudinya Isuzu Pikap itu rawat jalan di RS Mardirahayu," katanya,

Ia menjelaskan, tabrakan karambol tersebut awalnya terjadi antara dua mobil pikap, dimana salah satunya menyeruduk dari arah belakang. Kemudian, pikap yang ditabrak pun terpental dan menabrak Truk Dam dan Toyota Rush yang berjalan dari lawan arah (timur ke barat).


Editor: Budi Santoso

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler