Kamis, 20 November 2025

Murianews, Kudus – Konser Niken Salindry di Gebyar PKL Kudus diduga ditunggangi Caleg DPR RI sebagai ajang kampanye, Senin (8/1/2024). Pasalnya, dalam konser tersebut ada sosok Ultraman yang tiba-tiba muncul ditengah-tengah ribuan penonton yang hadir.

Diketahui, sosok ultraman ini merupakan ikon yang digunakan Caleg DPR RI  Jamaludin Malik untuk berkampanye. Ikon superhero Ultraman awalnya dipajang di banner kampanye Caleg dari partai Golkar itu.

Kemudian, beberapa kegiatan kampanye seperti pembagian kaos dan berbagai kunjungan yang dilakukan Jamaludin Malik juga tak terlepas dari sosok Ultraman. Hal ini seperti dilihat dalam aktivitas dalam video yang diunggah di tiktok @Wisejordan (Jamaludin Malik 5).

Dalam unggahan terakhirnya, Caleg DPR RI dapil 2 Jateng ini juga mengupload aktifitas tiga sosok Ultraman yang hadir ditengah penonton saat konser Niken Salindri di Gebyar PKL.

Kedatangan tiga Ultraman, juga sontak membuat perhatian penonton beralih ke Ultraman. Tak sedikit pula masyarakat yang meminta swafoto dengan sosok ultraman itu.

Menanggapi hal tersebut Ketua Bawaslu Kudus Moh Wahibul Minan mengatakan, ikon Ultraman tersebut secara regulasi tidak menyebut bagian dari kampanye. Namun berbeda, ketika menggunakan ikon Ultramen di tengah konser juga menyebarkan atribut kampanye caleg yang bersangkutan.

”Tapi kami nanti tetap coba kami pelajari dulu, kami telusuri dulu (apakah ada pelanggaran atau tidak dalam hadirnya ikon Ultraman di tengah konser),” katanya, Selasa (9/1/2024).

Diberitakan sebelumnya, sosok superhero Ultraman tiba-tiba nimbrung di konser pesinden Niken Sa lindry dalam Gebyar PKL Kudus, Senin (8/1/2024) malam. Sosok Ultraman yang berada di tengah ribuan penonton ini baru tersorot saat Niken dan empat pesinden lain membawakan lagu terakhir.

Dari atas panggung, Niken dan pesinden lain nampak tiba-tiba girang melambaikan tangan ke arah ribuan penonton saat melihat sosok Ultraman.

”Woy Ultramen, Ultraman,” kata para pesinden yang melambaikan tangan diatas panggung.

Editor: Dani Agus

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler