Kecelakaan itu sempat menjadi sorotan publik, lantaran menyebabkan dua orang pengendara motor meninggal di lokasi kejadian.
Pedangdut 18 tahun itu mengungkapkan, kecelakaan itu disebabkan karena ia menghindari motor yang tak ada lampunya. Selain itu, posisi jalanan yang dilalui juga gelap, minim pencahayaan.
Ia pun berharap peristiwa itu dapat menjadi pembelajaran bagi dirinya dan siapapun untuk tetap berhati-hati saat berkendara.
Murianews, Magetan – Biduan asal Madiun, Imelda Naisya Ayudia Cantika alias Cantika Davinca mengalami kecelakaan di Jalan Raya Kawedanan-Lembeyan, Kabupaten Magetan, Jumat (3/10/2025).
Kecelakaan itu sempat menjadi sorotan publik, lantaran menyebabkan dua orang pengendara motor meninggal di lokasi kejadian.
Melalui Story Instagram miliknya, Cantika Davinca pun membeberkan penyebeb kecelakaan itu. Ia mengungkapkan kecelakaan itu bukan karena ban mobilnya meledak lebih dulu.
”Kronologi lakaku bukan karena ban mobil meledak. Ban mobilku meledak setelah menabrak,” terangnya.
Pedangdut 18 tahun itu mengungkapkan, kecelakaan itu disebabkan karena ia menghindari motor yang tak ada lampunya. Selain itu, posisi jalanan yang dilalui juga gelap, minim pencahayaan.
”laka ini disebabkan karna menghindari motor yang tidak ada lampu dan posisi jalan gelap minim pencahayaan,” jelasnya.
Ia pun berharap peristiwa itu dapat menjadi pembelajaran bagi dirinya dan siapapun untuk tetap berhati-hati saat berkendara.
Dibenarkan Polisi...
Pernyataan Cantika Davinca juga dibenarkan Kasatlantas Polres Magetan AKP Ade Andini. Ia membenarkan, motor Suzuki Smash bernopol AE 4318NT yang dikendarai korban tidak menyalakan lampu utama. Kelalaian itu diduga jadi penyebab kecelakaan.
”Jadi saat kendaraan Innova melaju dari arah utara ke selatan atau dari Kawedanan ke Lembeyan, menyalip kendaraan lain dan ternyata dari arah berlawanan pemotor melaju tanpa menyalakan lampu utama,” papar Ade seperti dikutip dari Detik.com.
Diketahui, kecelakaan itu menyebabkan dua orang pria, pengendara BPW (13) dan pembonceng (F) yang masih pelajar meninggal dunia.
Satu di antaranya meninggal di lokasi kejadian dan satu lainnya di rumah sakit. Keduanya merupakan warga Desa Giripurno, Kecamatan Kawedanan, Magetan.
”Betul kecelakaan melibatkan mobil rombongan penyanyi Mbak Cantika Davinca menabrak pemotor. Korban meninggal pengendara motor dan yang dibonceng,” ujarnya.
Sebelumnya, kecelakaan yang melibatkan mobil Toyota Innova AE 9 CAN tersebut menewaskan dua pelajar SMP asal Desa Giripurno, Kecamatan Kawedanan.
Viral...
Insiden kecelakaan yang menimpa Cantika Davinca sempat beredar di media sosial. Dalam video yang beredar, tampak dua orang perempuan dan satu laki-laki tengah dievakuai di rumah warga.
Tampak mobil Innova yang ditumpangi Cantika Davinca ringsek menabrak sebuah bengkel di rumah milik warga. Tampak juga dua korban tergeletak di jalan dan motor yang dikendarai hancur.
Pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk memastikan penyebab pasti insiden tersebut.