Rabu, 19 November 2025

Murianews, Kudus – PT Pura Group menyalurkan sebanyak 11 ribu liter air bersih bagi masyarakat Desa Kedungdowo, Kecamatan Kaliwungu, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah (Jateng).  Desa tersebut saat ini memang menjadi salah satu desa yang mengalami kekeringan dan kekurangan air bersih di Kota Kretek.

Adapun, penyaluran air bersih tersebut dilakukan PT Pura Group bersama Forum Wartawan Kudus, pada Sabtu (16/9/2023).

Direktur HR-GA Pura Group Agung Subani mengatakan, pelaksanaan dropping air bersih ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Pura Group terhadap fenomena kekeringan yang saat ini terjadi di beberapa desa di Kudus.

Pura, akan selalu berkoordinasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan pihak-pihak terkait soal penyediaan air bersih bagi masyarakat Kudus yang membutuhkan.

”Di Kaliwungu ini kami juga berkoordinasi dengan Camat terkait lokasi dan jumlah kebutuhan air bersihnya. Hari ini kami mendropping 11 ribu liter air bersih dan rencananya ada dua desa lagi yang akan kami kirim (air bersih),” ucapnya usai penyaluran air bersih.

Pihaknya juga telah menyediakan sejumlah armada dengan kapasitas tangki air yang bervariasi. Ini dilakukan untuk mengantisipasi medan jalan menuju lokasi pendistribusian. Apabila jalannya kecil, maka akan diterjunkan mobil tangki berkapasitas 5 ribu liter.

Namun bila akses jalannya memadai, maka akan dilakukan dengan menggunakan tangki yang besar. Sama halnya yang dilakukan di Desa Kedungdowo hari ini.

”Kami akan selalu berkoordinasi dengan BPBD, semoga ini bisa bermanfaat bagi para penerimanya,” tandasnya.

Camat Kaliwungu Satria Agus Himawan menyampaikan, saat ini ada tiga desa di Kaliwungu yang kekurangan air bersih. Yakni Desa Kedungdowo, Setrokalangan dan Gamong. Peristiwa ini sudah terjadi sejak satu bulan ke belakang.

”Kami ucapkan terima kasih pada Pura yang telah membantu warga kami dengan kebutuhan yang saat ini memang tengah dibutuhkan, yakni air bersih,” tandasnya.

 

Editor: Cholis Anwar

Komentar

Terpopuler