Rabu, 19 November 2025

Murianews, Kudus – Setelah sukses di tahun 2024, Program Sanitasi Terpadu PT Djarum kembali dilaksanakan tahun ini dengan menargetkan skala yang lebih besar.

PT Djarum pada tahun 2025 ini berencana membangun 1.500 unit sanitasi individu dan menyediakan akses air minum aman bagi keluarga kurang mampu di Kabupaten Kudus.

Program ini akan dilaksanakan di enam desa di Kudus secara bertahap. Yakni Desa Gribig, Klumpit, Mejobo, Kesambi, Tanjungrejo, dan Klaling.

Pelaksanaan program Sanitasi Terpadu Djarum  tahun 2025 ini diawali dengan acara Kick-off Pembangunan Sanitasi Aman Kudus, Kamis (2/7/2025), di Aula Kantor Desa Kesambi, Kecamatan Mejobo, Kudus.

Acara dibuka secara resmi oleh Sekda Kudus Revlisianto Subekti yang mewakili Bupati Kudus dan juga General Manager Community Development PT Djarum, Achmad Budiharto.

Revli dalam sambutannya menyampaikan penghargaan dan apresiasi atas kepedulian PT Djarum yang secara terus-menerus membantu peningkatan taraf hidup masyarakat Kudus.

Ia menambahkan, sanitasi aman dan akses air minum yang semakin mudah, merupakan kebutuhan sangat penting dan mendasar bagi kehidupan warga masyarakat.

Oleh karena itu, ia merasa optimis jika program Sanitasi Terpadu Djarum ini dapat segera dirasakan kemanfaatannya oleh masyarakat Kudus, terutama keluarga kurang mampu.

Menurut sumber Simanis Cika Dinas PUPR Provinsi Jawa Tengah, pada tahun 2024, capaian akses sanitasi aman di Kudus baru 3,53 persen, sedangkan akses air minum aman 24,40 persen.

Bentuk komitmen... 

  • 1
  • 2

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler