Korban Meninggal Akibat Kebakaran Sumur Minyak di Blora Bertambah
Cholis Anwar
Sabtu, 23 Agustus 2025 08:54:00
Murianews, Blora – Korban meninggal dunia akibat kebakaran sumur minyak di Desa Gandu, Kecamatan Bogorejo, Kabupaten Blora, kini bertambah menjadi empat orang.
Korban terakhir yang meninggal dunia adalah seorang ibu rumah tangga bernama Yeti (30), yang sempat dirawat intensif di rumah sakit sejak hari pertama kejadian.
Kasi Humas Polres Blora, AKP Gembong Widodo sebagaimana dikutip dari Detikjateng.com, mengonfirmasi kabar duka ini pada Sabtu (23/8/2025).
Yeti, warga Desa Gandu, meninggal pada Jumat (22/8/2025) sekitar pukul 11.00 WIB dan telah dimakamkan di desa asalnya.
Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Blora, Agung Triyono, menyampaikan duka cita mendalam atas bertambahnya korban meninggal.
Berikut adalah daftar empat korban yang meninggal dalam tragedi kebakaran sumur minyak adalah berikut:
1. Tanek (60), perempuan, warga Desa Gandu.
2. Sureni (52), perempuan, warga Desa Gandu.
3. Wasini (50), perempuan, warga Desa Gandu.
4. Yeti (30), perempuan, warga Desa Gandu.
Selain korban meninggal, salah satu korban luka yang masih dirawat adalah anak dari Yeti, yang berinisial AD (2). Korban balita laki-laki ini masih menjalani perawatan di RSUP Sardjito, Yogyakarta.



