Rabu, 19 November 2025

Murianews, Jepara – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Jepara memberikan pendidikan politik kepada 400 siswa SMA N 1 Tahunan. Tidak hanya itu, dalam kesempatan tersebut KPU juga melakukan pendataan terhadap pemilih berkelanjutan.

Para siswa pun tampak antusias saat komisioner KPU memberikan wawasan tentang Pancasila, demokrasi dan Pemilu.

Dalam praktiknya, komisioner KPU memberikan gambaran demokrasi, seperti pada saat pemilihan ketua OSIS. Komisioner KPU pun bertindak sebagai panelis, sementara ada beberapa siswa yang adu gagasan sebagai calon ketua OSIS..

Kepala SMA N 1 Tahunan Ida Fitrianingsih mengatakan, kerja sama ini merupakan langkah penting dalam membentuk karakter siswa yang bertanggung jawab sebagai warga negara.

”Dengan bekal materi itu, kami harap siswa akan menjadi pemilih yang cerdas dan berpartisipasi aktif dalam Pemilu,” kata Ida.

Sementara itu, Ketua KPU Kabupaten Jepara, Subchan Zuhri menyampaikan, 400 siswa itu merupakan aset bangsa yang amat berharga. Pendidikan demokrasi menjadi sangat penting bagi pemilih pemula.

”Debat calon itu memberikan pengalaman bagi siswa untuk mengasah daya kritis pikiran mereka,” ujar Subchan.

Di sisi lain, Komisioner KPU, Muhammadun yang memberi materi tentan Pancasila menuturkan, debat calon ketua OSIS itu menjadi cerminan Sila ke empat dalam berdemokrasi di skala terbatas. Dari sana, mereka bisa mendapatkan gambaran tentang kontestasi Pemilu 2024 yang notabene mereka adalah pemilih pemula. Sehingga, mereka bisa menentukan suara dengan dasar kekritisan yang kuat.

”Mereka belajar memahami substansi dan urgensi Pemilu. Sehingga mereka bisa berpartisipasi optimal dalam Pemilu nanti,” kata Muhammadun.

 

Editor: Cholis Anwar

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler