Rabu, 19 November 2025

Murianews, Jepara – TMMD (TNI Manunggal Membangun Desa) Sengkuyung Tahap II tahun 2024 kembali digelar di Kabupaten Jepara, Jawa Tengah. Kali ini, para tentara akan berkegiatan di Desa Tunahan, Kecamatan Keling.

Bersama Dandim 0719/Jepara Letkol Inf. Mokhamad Husnur Rofiq serta Jajaran Forkopimda, Pj Bupati Jepara Edy Supriyanta membuka TMMD di Lapangan Desa Tunahan, Rabu (8/5/2024). Pada kesempatan itu juga ditandatangani naskah pekerjaan oleh Pj Bupati dan Dandim 0719/Jepara.

Kegiatan itu menandai dimulainya TMMD di Kabupaten Jepara. Seperti yang telah direncanakan, TMMD di Jepara akan berlangsung selama 30 hari, dari 8 Mei hingga 6 Juni 2024.

Pj Bupati Jepara Edy Supriyanta, menyebutkan, pasukan TNI akan membuat jalan beton sepanjang 575 meter dengan lebar 3 meter di Dukuh Lumut. Selain itu, akan direhap rumah tidak layak huni (RTLH) milik salah satu warga.

Program fisik ini menelan anggaran senilai Rp 350 juta yang bersumber dari APBD Kabupaten Jepara dan Provinsi Jawa Tengah. Nantinya, semua pekerjaan akan dilaksanakan oleh tentara TNI dan warga.

Pihaknya berharap, masyarakat bisa turut bergotong royong membantu pasukan TNI. Sehingga pembangunan bisa selesai tepat waktu dan sesuai harapan.

Selain kegiatan fisik, TMMD ini juga menyasar kegiatan-kegiatan non fisik. Seperti penuntasan berbagai isu strategis berupa penyuluhan dan pelatihan terkait stunting, Posyandu, Posbindu, Penyakit tidak menular, KB Kesehatan, hingga Wawasan Kebangsaan dan Cinta Tanah Air.

"Saya yakin kemanunggalan TNI, masyarakat, dan seluruh elemen terkait akan dapat mencapai akselerasi pembangunan desa,” kata Edy Supriyanta.

Editor: Budi Santoso

Komentar

Terpopuler