Rabu, 19 November 2025

Murianews, Jepara — Dua jemaah haji Jepara, Jawa Tengah, yang sempat tertahan akhirnya bisa diberangkatkan ke Tanah Suci Makah. Keduanya dinyatakan layak terbang setelah sebelumnya sempat dirawat karena sakit.

Dua jemaah haji tersebut adalah Saili dan istrinya yang berencana pergi haji tahun ini. Jemaah lanjut usia itu terpaksa diturunkan di Bandara Kualanamu, Deli Serdang karena sakit.

Sang istri juga ikut diturunkan untuk mendampingi Saili menjalani perawatan di rumah sakit setempat. Selasa (4/6/2024), mereka dijemput untuk kembali ke Asrama Haji Donohudan, Boyolali.

Kasi Haji dan Umroh pada Kantor Kemenag Jepara (Kemnterian Agama Kabupaten Jepara), Sri Yulianti menyatakan, keduanya sudah diterbangkan dari Bandara Adi Soemarmo. Mereka diterbangkan bersama jemaah haji lain yang tergabung di Kloter88. Mereka adalah Jemaah Haji Karanganyar.

"Dua jemaah haji itu sudah diterbangkan pagi tadi pukul 07.00 WIB," kata Yuli, Rabu (5/6/2024).

Sementara itu, sampai saat ini masih ada dua jemaah haji lainnya yang masih tertahan di Solo. Masing-masing Zudi Sadimin, jemaah haji kloter 73 dan Musapah, jemaah haji kloter 75.

Untuk Zudi Sadimin, Yuli menyebut jemaah tersebut akan diterbangkan bersama jemaah haji lainnya di kloter 90. Dia akan terbang bersama jemaah haji dari Kabupaten Karanganyar dan Kota Surakarta.

"Pak Zudi akan diterbangkan dari Bandara Adi Soemarmo Solo nanti pukul 01.30 WIB," kata Yuli.

Sementara untuk Musapah, sampai saat ini Yuli masih belum bisa memastikan kapan akan diterbangkan ke Tanah Suci Makkah. Pihaknya masih menunggu informasi lebih lanjut dari Panitia Pelaksana Ibadah Haji (PPIH) embarkasi Solo.

Sebagai informasi, seluruh jemaah haji asal Kabupaten Jepara sudah diberangkatkan. Jemaah calon haji Jepara terbagi menjadi lima kloter. Mulai dari kloter 72 hingga kloter 76. Jumlah seluruh jemaah calon haji Jepara yang diberangkatkan ke Embarkasi Solo sebanyak 1.412 jemaah.

Editor: Budi Santoso

Komentar

Terpopuler