Rabu, 19 November 2025

Murianews, Kudus – Menjelang Lebaran 2025, aktivitas jual beli emas di Kota Kudus semakin meningkat. Banyak warga berbondong-bondong mendatangi toko emas di sekitar Jalan Sunan Kudus untuk membeli atau menukar emas.

Melihat tingginya aktivitas tersebut, Polres Kudus melalui Tim Unit Reaksi Cepat (URC) Satuan Samapta meningkatkan patroli untuk memastikan keamanan.

Anggota Tim URC Satuan Samapta Polres Kudus, IPDA Wawan Mulyo Utomo, mengatakan bahwa patroli ini dilakukan untuk mengantisipasi tindak kriminalitas yang berpotensi terjadi di kawasan toko emas.

Emas sebagai barang berharga sering menjadi sasaran pelaku kejahatan, terutama di momen-momen ramai seperti menjelang Lebaran.

”Kami mengimbau kepada masyarakat dan pemilik toko emas agar selalu waspada dan berhati-hati. Biasanya, tempat yang memiliki transaksi tinggi seperti toko emas menjadi incaran pelaku kejahatan. Oleh karena itu, patroli ini dilakukan untuk memberikan rasa aman bagi masyarakat yang berbelanja emas,” ujar Ipda Wawan, Selasa (25/3/2025).

Selain meningkatkan pengamanan di toko emas di Kudus, Tim URC Sat Samapta juga akan memperluas patroli ke pusat perbelanjaan, pasar, dan swalayan.

Menurut Ipda Wawan, menjelang Lebaran, tempat-tempat tersebut akan dipadati pengunjung yang berburu kebutuhan Lebaran, sehingga perlu ada pengawasan ekstra.

”Kami juga akan menyisir pasar tradisional dan swalayan karena biasanya ramai oleh masyarakat yang berbelanja kebutuhan Lebaran. Kepadatan ini bisa menjadi celah bagi pelaku kriminal, seperti pencopetan atau aksi kejahatan lainnya. Dengan patroli rutin, kami harap bisa mencegah kejadian yang tidak diinginkan,” tambahnya.

Tingkatkan kewaspadaan... 

  • 1
  • 2

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler