Kegiatan itu menjadi momen silaturahmi sekaligus penguatan komitmen bersama dalam memberikan pelayanan pada masyarakat Kudus.
Di kesempatan itu, Bupati Kudus Samani Intakoris berpesan agar para ASN pemerintahan maupun guru terus mempererat koordinasi dalam mengawal pembangunan di Kudus.
”Kami mohon dukungan dalam menjalankan program pemerintahan. Kerja sama harus terus digalakkan agar pemerintahan berjalan bagus dan memberikan manfaat bagi rakyat,” harapnya.
Di sini lain, Samani mengapresiasi para ASN dan guru yang hadir. Ia menilai, itu menujukkan kuatnya jalinan kebersamaan mereka pada momen Idulfitri ini.
”Kami berdiri selama tiga setengah jam hari ini dan belum selesai, masih ada besok, karena ini adalah keinginan rakyat. Kita kuatkan tekad untuk terus melayani rakyat,” ujar Samani.
Murianews, Kudus – Pemerintah Kabupaten Kudus, Jawa Tengah menggelar Halalbihalal bersama Aparatur Sipil Negara (ASN) dan para Guru di Pendapa Kabupaten, Rabu (8/4/2025).
Kegiatan itu menjadi momen silaturahmi sekaligus penguatan komitmen bersama dalam memberikan pelayanan pada masyarakat Kudus.
Di kesempatan itu, Bupati Kudus Samani Intakoris berpesan agar para ASN pemerintahan maupun guru terus mempererat koordinasi dalam mengawal pembangunan di Kudus.
Kolaborasi antarlini itu diharapkan dapat membantu jalannya Pemerintahan Kabupaten Kudus dengan baik.
”Kami mohon dukungan dalam menjalankan program pemerintahan. Kerja sama harus terus digalakkan agar pemerintahan berjalan bagus dan memberikan manfaat bagi rakyat,” harapnya.
Di sini lain, Samani mengapresiasi para ASN dan guru yang hadir. Ia menilai, itu menujukkan kuatnya jalinan kebersamaan mereka pada momen Idulfitri ini.
Samani mengakui, dalam pelayanan publik, tentu ada kekurangan dan kesalahan yang terjadi. Ia memohon maaf atas kekurangan dan kesalahan selama ini.
”Kami berdiri selama tiga setengah jam hari ini dan belum selesai, masih ada besok, karena ini adalah keinginan rakyat. Kita kuatkan tekad untuk terus melayani rakyat,” ujar Samani.
Pendapa Milik Rakyat...
Sekitar 3.500 tamu hadir dalam acara halalbihalal kali ini. Antrean mengular panjang menunggu giliran bersalaman dengan Bupati Kudus Samani berserta Wakil Bupati Kudus, Bellinda Putri Sabrina Birton.
Para guru dan ASN tidak hanya bersalaman, tetapi juga tampak saling menyapa dan berfoto bersama, menjadikan acara ini penuh nuansa kekeluargaan.
”Pendapa kabupaten ini milik rakyat. Apa yang diinginkan rakyat seperti berfoto akan kami upayakan dan penuhi. Ini rumah besar kita bersama,” tandas Samani.
Pada momentum ini, Bupati Samani masih menjalankan ibadah puasa syawal. Ia tidak risau harus menerima tamu yang banyak meski masih berpuasa.
Selain bersalaman, para tamu juga bisa melakukan tes kesehatan gratis di area samping Pendapa Kabupaten Kudus. Tamu yang hadir juga disediakan bakso untuk dinikmati.
Editor: Zulkifli Fahmi