Rabu, 19 November 2025

Murianews, Blora – Bupati Blora, H Arief Rohman, memimpin Rapat Koordinasi Pengendalian Operasional Kegiatan (POK) bersama seluruh perangkat daerah di Pendopo Bupati Blora, Senin (3/3/2025). Rapat ini membahas penyesuaian APBD 2025, serta visi-misi kepemimpinan baru dan program kerja 100 hari pertama.

Dalam rapat yang dihadiri Wakil Bupati Blora Hj. Sri Setyorini, Sekda, Staf Ahli Bupat Blora, Asisten Sekda, seluruh Kepala Perangkat Daerah, Kabag, Camat, serta pejabat Eselon III, Bupati Arief menekankan pentingnya optimalisasi anggaran agar program pembangunan dapat berjalan sesuai rencana.

“Kita punya waktu untuk menyelaraskan anggaran dengan pencapaian visi-misi. Saya minta semua mencatat dengan detail aspek-aspek yang perlu diperhatikan untuk mencapai target pembangunan,” ujar Bupati Blora yang akrab disapa Mas Arief.

Bupati juga menyoroti bahwa hasil efisiensi anggaran harus digunakan untuk program prioritas yang berorientasi pada peningkatan kesejahteraan masyarakat, penciptaan lapangan kerja, dan pertumbuhan ekonomi.

“Prioritas pada peningkatan kesejahteraan masyarakat, penciptaan lapangan pekerjaan, dan pertumbuhan ekonomi harus tetap dipertahankan,” tegas Bupati Blora.

Ia juga mengingatkan bahwa efisiensi anggaran bukan alasan untuk mengurangi semangat dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

“Ini tantangan bagi kita untuk bekerja lebih inovatif dan solutif,” tambahnya.

Sekda Blora...

  • 1
  • 2

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler