Rabu, 19 November 2025

Murianews, Grobogan – Sebuah video pendek yang diunggah akun @wirosari_update memperlihatkan sopir truk tronton memberhentikan truk diesel di Grobogan, Jawa Tengah viral di media sosial.

Dalam video berdurasi 32 detik itu tampak sopir truk tronton mengadang laju truk diesel lalu sopir truk tronton turun dan menghampiri sopir truk diesel. Sedikitnya, video ini sudah ditonton 40 ribu kali, dan 1.455 like dan puluhan komentar dari warganet.

Awalnya, truk diesel berjalan di depan truk tronton. Kemudian, tampak truk tronton berusaha menyalip truk diesel. Beberapa saat kemudian, truk tronton benar-benar mampu menyalip.

Truk tronton kemudian berhenti saat berhasil menyalip. Sopir truk turun dan menghampiri sopir truk diesel. Tampak sopir truk tronton sempat menggebrak pintu truk diesel. Namun, kemudian video berhenti di situ.

Peristiwa tersebut disebutkan berada di Jalan Purwodadi-Blora, tepatnya di Desa Sambirejo, Kecamatan Wirosari, Grobogan.

”Akibat tidak ada yang mau mengalah.. Lokasi: Jalan Purwodadi-Blora, Sambirejo, Wirosari”, tulis pengunggah.

Perekam video diduga berada di sebuah bus atau mobil. Sebab, terdengar kerumunan orang. Orang-orang tersebut juga seperti mendukung bila para sopir truk itu berkelahi.

”Ayo.. ayo jotosan,” kata seseorang yang terdengar dalam video.

Awal mula permasalahan para sopir itu diduga karena truk diesel sempat menyenggol spion truk tronton, namun tak ada tanggungjawab dari sopir truk diesel. Karena itulah, diduga sopir tronton kemudian marah hingga mengadang truk diesel.

”Ini yg viral di tiktok... sopir tronton mengejar colt diesel karna spion tronton kena srempet... colt diesel terus lari, dikejar... mbok ya klo emang salah jangan lari, minimal berhent njaluk sepuro”, tulis akun supir_indo di komentar unggahan itu.

Editor: Dani Agus

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler