Rabu, 19 November 2025

Murianews, Grobogan – Sebuah home industri roti tawar Bandung di Desa Mangunsari, Kecamatan Tegowanu, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah kebakaran, Sabtu (20/7/2024) sekitar pukul 11.20 WIB.

Kapolsek Tegowanu Iptu Setyo Budi Waluyo mengatakan, kebakaran terjadi akibat oven atau mesin pemanggang roti terbakar. Korban pun mengalami kerugian hingga ratusan juta.

Setyo menjelaskan, kebakaran bermula saat seorang pekerja tengah memanggang roti. Ketika roti sudah matang, pekerja itu pun mulai memindahkan roti dari oven ke nampan yang sudah disediakan.

Namun, karena nampannya kurang, pekerja itu pun mengambil nampan lagi di depan rumah. Nahas, saat kembali mesin pemanggang roti itu sudah terbakar. Sontak si pekerja pun berteriak meminta tolong rekannya.

’’Keduanya kemudian meminta bantuan warga sekitar. Warga kemudian berdatangan dan pada saat hendak memadamkan, api ternyata sudah semakin besar,’’ imbuhnya.

Api pun mulai merambat hingga turut membakar gudang penyimpanan bahan baku roti. Warga yang datang itu kemudian memadamkan api dengan alat seadanya.

’’Akan tetapi api telah menjalar hingga membakar dinding tembok rumah dan atap bangunan yang terbuat dari kayu. Genteng rumah dan freezer yang isinya penuh sosis juga ikut hangus. Satu ruangan yang berisi bahan pembuat roti, empat mesin pembuatan roti, dan satu oven juga ikut terbakar,’’ ucapnya.

Dua unit pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api di home industri roti itu. Api baru dapat dipadamkan sekitar pukul 12.50 WIB.

Setyo mengatakan, penyebab kebakaran itu diperkirakan karena adanya sisa margarin meleleh di oven. Dari situlah diduga awalnya munculnya api.

’’Atas kejadian tersebut, pemilik home industri pembuatan roti tawar Bandung ini mengalami kerugian kurang lebih Rp 300 juta,’’ paparnya.

Untuk diketahui, kebakaran di Desa Mangunsari, Kecamatan Tegowanu itu merupakan yang keduanya kali ini. Kebakaran pertama yakni di Desa Ngrandah, Kecamatan Toroh, Kabupaten Grobogan pada sekitar pukul 09.00 WIB pagi tadi.

Dalam kebakaran itu, rumah milik warga bernama Panji ludes. Selain itu, seekor ternak berupa sapi jantan juga mati karena terbakar.

Editor: Zulkifli Fahmi

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler