Kapolres Grobogan Bantu Nenek Disabilitas yang Uangnya Hilang
Saiful Anwar
Selasa, 4 Maret 2025 21:15:00
Murianews, Grobogan – Kapolres Grobogan AKBP Ike Yulianto Wicaksono turun langsung menyambangi Mbah Juminah (61), nenek disabilitas warga Desa Gaji, Kecamatan Tegowanu, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah.
Diketahui, Mbah Juminah dikabarkan uangnya hilang sebesar Rp 8 juta, Selasa (4/3/2025). Pada kesempatan itu, Kapolres juga turut memberikan sembako.
Di rumah kayu nenek itu, Kapolres bercakap-cakap dengan si empunya rumah. Kapolres mendengarkan secara rinci terkait kabar yang menimpa lansia penyandang keterbatasan itu.
Dengan terbata-bata, Mbah Juminah pun mencurahkan kesedihannya pada Kapolres. Pria asal Pati, Jawa Tengah itu pun mendengar niat mulia Juminah tentang uang yang hendak digunakan untuk keperluan masa depannya.
Setelahnya, Kapolres kemudian memberikan sejumlah bantuan berupa paket sembako seperti beras, telur, dan mi instan. Tak hanya itu, Tim Dokkes Polres Grobogan juga melakukan pemeriksaan kesehatan kepada Mbah Juminah.
”Sebagai wujud perhatian Polri, khususnya Polres Grobogan pada masyarakat, kami langsung mendatangi rumah Mbah Juminah di Desa Gaji, Tegowanu,” ujarnya.
Ike berharap, bantuan paket sembako yang disalurkan dapat dipergunakan untuk kebutuhan sehari-harinya. Terlebih saat ini memasuki Ramadan.
Selidiki Pencurian...
- 1
- 2



