Murianews, Pati – Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kabupaten Pati mengungkapkan, ada beberapa informasi lowongan pekerjaan atau info loker di Bumi Mina Tani. Saat ini, sejumlah perusahaan di Kabupaten Pati sedang membutuhkan sekitar 10 ribu tenaga kerja.
Kepala Disnaker Kabupaten Pati Bambang Agus Yunianto mengatakan, perusahaan-perusahan yang membuka lowongan pekerjaan itu di antaranya PT Djarum di Kecamatan Margoyoso, HWI Patidi Batangan dan PT Dua Kelinci di Margorejo. Kemudian, PT Sejin Fashion Indonesia di Margorejo dan PT Nikorama Citra Tobako. Namun perusahaan tersebut hanya membutuhkan lowongan pekerjaan untuk wanita.
”Sejumlah perusahaan termasuk investor asing ada lowongan kerja. Seperti HWI Batangan, Dua Kelinci, Sejin, Nikorama, terus PT Djarum,” ujar Agus, Senin (8/7/2024).
Perusahaan itu membutuhkan pekerja sekitar 10.850 lowongan pekerjaan. Terdiri dari perusahaan HWI membuka sebanyak 3.500 loker, Dua Kelinci 3.000 loker, PT Sejin 2.000 loker, Nikorama 1.250 loker, dan PT Djarum 1.110 loker.
Dia mengatakan, justru beberapa perusahaan kesusahan mendapatkan pekerja. Pertama karena loker khusus bagi wanita. Selain itu, usia 25 sampai 30 tahun kebanyakan belum nyaman saat bekerja. Mereka lebih memilih untuk pindah satu perusahaan ke perusahaan lain.
”Masyarakat Pati generasi milenial dan Z masih cari-cari dia belum nyaman di satu perusahaan yang dia tekuni. Terus lowongan masih di posisi perempuan. Mereka mencari perempuan susah, kalau dibuka cowok ya banyak sebetulnya,” tutur Agus.
Agus pun mencatat angka tingkat pengangguran terbuka (TPT) di Pati tahun 2024 ini sekitar 3,84 persen. Jumlah itu lebih sedikit dibandingkan tahun 2023 mencapai 4,29 persen.
”Jadi untuk TPT Pati yang dirilis BPS tahun 2023 itu masih di posisi 4,29 persen sekitar 35 ribuan, sekarang sampai dengan saat ini di posisi 3,84 persen jadi hampir turun 7 ribuan untuk tahun 2024,” tandas dia.
Editor: Dani Agus



