Korban Tertimpa Baliho di Kudus Dijamin Biaya Pengobatannya
Vega Ma'arijil Ula
Senin, 15 Januari 2024 15:26:00
Murianews, Kudus – Biaya pengobatan ibu dan anak korban baliho ambruk di Desa Karangbener, Kecamatan Bae, Kabupaten Kudus, Minggu (14/1/2024) dipastikan bakal ditanggung Wakil Ketua MPR RI Lestari Moerdijat.
Kepastian itu setelah Sahabat Lestari (simpatisan Lestari Moerdijat) membesuk ibu dan anak bernama Diah Khunaitul dan Daniswara Hafiz yang dirawat di Rumah Sakit (RS) Nurussyifa Kudus, Minggu kemarin.
Akhwan Sukandar, perwakilan pihak Lestari Moerdijat mengatakan, apa yang menimpa ibu dan anak tersebut murni musibah. Meski begitu, Sahabat Lestari tak menutup mata.
Sebagai wujud tanggungjawab, pihaknya berjanji akan menanggung semua biaya pengobatan hingga sembuh.
”Ini semua murni musibah. Tapi, sebagai wujud tanggungjawab kami, semua biaya pengobatan korban akan kami tanggung,” katanya kepada Murianews.com, Senin (15/1/2024).
Ia pun memastikan, sudah ada relawan membesuk kedua korban tersebut. Kondisinya kini sudah membaik meski harus menjalani rawat jalan.
”Kami juga memohon maaf atas kejadian tersebut,” imbuhnya.
Sebelumnya, ibu dan anak di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, tertimpa baliho saat melintas di di Jalan Wijaya Kusuma, Desa Karangbener, Kecamatan Bae, Kabupaten Kudus, Minggu (14/1/2024).
Keduanya tertimpa baliho saat melintas di jalan tersebut. Saat kejadian, keduanya langsung dilarikan ke RS Nurussyifa untuk mendapat perawatan.
Editor: Supriyadi



