Rabu, 19 November 2025

Murianews, Kudus – Kostum dangdut jadul ala OM Lorenza ikut memeriahkan Kirab Budaya Sedekah Bumi Desa Getas Pejaten, Kecamatan Jati, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, Minggu (18/5/2025) pagi.

Peserta yang memakai kostum dangdut jadul itu berasal dari warga RT 2 RW 3 Desa Getas Pejaten. Mereka mengenakan kemeja dengan kancing atas dibuka dengan dipadukan celana jeans cut-bray.

Beberapa di antaranya mengenakan topi koboi. Di sepanjang rute, mereka tampak kompak berjoget.

Rute Kirab Budaya Sedekah Bumi itu dimulai dari Lapangan Gandekan menuju Balai Desa Getas Pejaten. Sejumlah warga yang menonton pun ikut berjoget.

Ketua RT 2 RW 3 Desa Getas Pejaten Adi Purwito mengatakan, untuk mempersiapkan penampilannya, pihaknya harus berlatih hingga enam kali.

”Alasan pilih kostum jadul dan menampilkan joged OM Lorenza karena saat ini kan OM Lorenza sedang viral-viralnya,” katanya, Minggu (18/5/2025).

Alasan lainnya, para peserta joged di kontingennya itu usianya juga sudah dewasa. Sehingga dirasa cocok ketika menampilkan jogetan jadul lengkap dengan baju tempo dulu ala OM Lorenza.

”Untuk kostumnya kami hunting ke pasar loak. Ada juga yang dimodif sendiri ke penjahit,” sambungnya.

Tak Ada Kendala... 

  • 1
  • 2

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler