Rabu, 19 November 2025


Padahal forum tersebut untuk mewadahi klarifikasi dan permintaan maaf bagi Dr Sulistyowati atas ungkapan yang tak benar menyangkut PWI Kudus yang sudah menyebar di grup internal kampus.

Wakil Ketua PWI Jawa Tengah Bidang Pembelaaan Wartawan Zainal Abidin Petir mengungkapkan kekecewaanya atas ketidakhadiran Dr Sulistyowati atas undangan dan fasilitas tempat yang diberikan UMK tersebut. Menurutnya, hal ini sudah menunjukkan tidak adanya iktikad untuk meminta maaf kepada PWI Kudus.

Baca juga: WR 1 UMK Nonaktif Tak Hadir di Forum Klarifikasi Permintaan Maaf untuk PWI Kudus

”Awalnya wajar, (saat berujar ada acara dan tidak bisa hadir). Tapi ketika ada ungkapan untuk bertemu di tempat lain (di luar Kudus), itu sudah melecehkan lagi. Melecehkan PWI yang kedua kalinya. Saya kecewa dengan itu, kami dari perwakilan PWI Jateng sudah hadir disini,” kata Zainal yang hadir dalam forum tersebut, Rabu (14/6/2023).

Ia menjelaskan, ungkapan yang dilakukan WR 1 bahwa adanya berita hoaks yang dibuat oleh para anggota PWI Kudus dan menyebut Ketua PWI Kudus sudah meminta maaf atas hal itu, merupakan hal yang merendahkan wartawan yang tergabung di organisasi PWI.

Sebagai seorang yang membidangi bidang hukum, yang bersangkutan harusnya paham adanya berbagai hal yang di Undang-undang (UU) 40 tahun 1999.

”Mestinya jika memang ada hal-hal tidak pas, jangan bilang berita hoaks. Wartawan tidak mungkin memberitakan hoaks, sesuai fakta, berimbang, dan sudah dibatasi dengan kode etik jurnalistik. Ketika ada yang kurang benar, bisa menggunakan hak jawab yang diatur dalam UU 40 tahun 1999 tentang pers,” ungkapnya.Pihaknya berpesan kepada pihak kampus agar bisa membina yang bersangkutan agar bisa lebih berilmu dan profesional lagi kedepannya. Jika memang tidak ada klarifikasi dan permintaan maaf dari bersangkutan proses hukum lebih lanjut akan ditempuh.”Jika tidak minta maaf PWI Jawa Tengah akan melakukan langkah hukum selanjutnya. Kami akan bahas terlebih dahulu dengan Ketua PWI Jawa Tengah,” ungkapnya.Sementara itu, Ketua PWI Kudus Saiful Annas menyebut, PWI Kudus masih menunggu iktikad baik dari yang bersangkutan. Tuntutan karifikasi dan pemintaan maaf dari yang bersangkutan saat ini masih berlaku.”PWI Kudus masih menunggu klarifikasi dan permintaan maaf secara terbuka dari Bu Sulis atas WA yang sudah merendahkan organisasi PWI,” ujarnya. Editor: Dani Agus

Baca Juga

Komentar

Terpopuler