Info Lengkap Pemadaman Listrik Hari Ini di Kulon Progo
Zulkifli Fahmi
Senin, 10 November 2025 09:46:00
Murianews, Kulon Progo – Sejumlah wilayah di Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta dijadwalkan mengalami pemadaman listrik hari ini, Senin (10/11/2025).
Pemadaman ini berada di wilayah kerja ULP Wates. Masyarakat di wilayah terdampak pun diimbau bersiap diri.
Seperti, mengisi daya maupun menyiagakan genset sebagai energi alternatif agar kegiatan usaha tetap berjalan.
Sejumlah lokasi bakal terdampak akibat pemadaman ini. Atas ketidaknyamanan ini, PLN memohon maaf pada para pelanggan.
Berikut jadwal lengkap pemadaman listrik di Kulon Progo, Senin (10/11/2025), sebagaimana dikutip dari Instagram resmi PLN Jogja.
Waktu: 10.00 WIB-13.00 WIB
Lokasi: Degan, Klepu, Brajan, Sendat, Ngroto, Jetis, Nogosari, Banjarasri, Klendrekan, Ngroto, Jarakan dan sekitarnya.
Pemadaman di wilayah itu dikarenakan adanya pemeliharaan jaringan.
Sebagai informasi, waktu padam dapat berubah di luar jadwal bila terkendala di lapangan.
PLN memastikan kegiatan ini guna meningkatkan keamanan jaringan kelistrikan dan pelayanan pada para pelanggan.



