Rabu, 19 November 2025

Murianews, Blora – Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini terjadinya hujan disertai petir, Kamis (14/12/2023). Salah satunya cuaca Blora hari ini yang berpotensi terjadi hujan lebat dan petir.

Prakiraan BMKG cuaca Blora pada pagi hari yakni cerah berawan dengan suhu 26 derajat celsius dan kelembapan udara 80 persen.

Cuaca Blora yang cerah berawan ini bertahan hingga siang hari, dengan suhu yang meningkat tembus di angka 34 derajat celsius.

Kecepatan angin pada siang hari juga meningkat dari 10 km per jam hingga 20 km per jam. Masyarakat diminta waspada terhadap bencana dari angin kencang.

Menjelang sore hari cuaca Blora mulai turun hujan dengan intensitas ringan. Suhunya turun di angka 29 derajat celsius, namun kecepatan angin masih cukup tinggi.

Pada awal malam cuaca Blora mulai berpotensi hujan lebat disertai sambaran petir. Suhu pada malam hari akan turun di angka 27 derajat celsius dan kelembapan udara 85 persen.

Cuaca Blora akan kembali cerah berawan menjelang tengah malam dengan suhu yang stabil. Kondisi ini diprakirakan akan berlangsung hingga keesokan hari.

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler