Rabu, 19 November 2025

Murianews, Kudus – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDIP Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, merevisi target perolehan kursi mereka di Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024. Yakni dari 16 kursi menjadi 23 kursi DPRD, atau hampir separauh dari kursi yang tersedia yakni sebanyak 45 kursi.

Target tersebut disebut mereka tidak muluk-muluk dan ambisius. Mereka yakin bisa mewujudkan target tersebut.

’’Kalau kata Bung Karno bermimpi itu boleh setinggi langit, sehingga kalau jatuh bisa berada di tengah bintang-bintang. Artinya menargetkan hal yang sangat tinggi tidak masalah,’’ ujar Sekretaris DPC PDIP Kudus Achmad Yusuf Roni.

Meski begitu, dia mengaku PDIP tidak asal pasang target. Jumlah tersebut sebelumnya juga telah diriset dan dihitung secara seksama berapa peluangnya. Ia pun yakin target ini bisa terlaksana.

’’Kami melakukan perhitungan yang cukup matang untuk target itu, tinggal nanti kami akan berjuang bersama,’’ tegasnya.

Sejumlah strategi pun telah disiapkan untuk kembali merajai Kudus di 2024. Meski begitu dia enggan menyebutkannya.

’’Kalau disebutkan nanti strateginya bocor, yang terpenting kami akan solid,’’ tandasnya.

Saat ini, PDIP memiliki delapan kursi di DPRD Kudus. Mereka menduduki sejumlah posisi penting di sana. Mulai dari Ketua DPRD hingga Ketua Badan Kehormatan (BK) DPRD Kudus.

Ketua DPP PDIP Puan Maharani juga baru saja melakukan safari politik di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah. Dia pun bertemu dengan ratusan kader dan simpatisan partai berlogo banteng di Kantor DPC PDIP Kudus, Selasa (25/7/2023) kemarin.

Di sana, Puan meminta semua kader PDIP Kudus untuk bisa ikut membantu memenangkan Pemilihan Presiden di 2024 mendatang. Sehingga PDIP bisa melakukan hattrick untuk ajang pesta demokrasi tersebut.

 

Editor: Zulkifli Fahmi

Komentar

Terpopuler