Seribuan Calon Nakes Magang di RSUD Loekmono Hadi Kudus
Anggara Jiwandhana
Sabtu, 9 September 2023 07:51:00
Murianews, Kudus – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Loekmono Hadi Kudus mencatat, sepanjang tahun 2023 ini nanti, akan ada seribuan lebih calon tenaga kesehatan yang menimba ilmu di rumah sakit pemerintah daerah (pemda) tersebut.
Banyaknya jumlah calon nakes pemagang ini dikarenakan status RSUD Loekmono Hadi Kudus kini menjadi rumah sakit pendidikan di Jawa Tengah (Jateng). RSUD Kudus, kini bekerjasama dengan 27 instansi pendidikan medis dan juga sejumlah universitas negeri dan swasta.
”Per Desember 2022 kemarin kami resmi menjadi rumah sakit pendidikan di Jawa Tengah, tentu ini menjadi tanggung jawab tersendiri bagi kami, selain terkait praktikum mereka juga terkait menjaga mutu pelayanan kami,” ucap Direktur RSUD Loekmono Hadi Kudus dr Abdul Hakam, Sabtu (9/9/2023)
Oleh karena itu, para calon nakes yang magang diawasi penuh ketika bersinggungan dengan pasien. Termasuk para dokter muda yang saat ini bertugas di sejumlah divisi.
Mereka juga diminta untuk melaporkan aktivitasnya dan pengambilan keputusan harus berdasarkan keputusan dari para dokter pembimbing mereka.
”Pertanyaan yang kerap muncul adalah bagaimana rumah sakit pendidikan mempertahankan mutu pelayanannya, kami berkomitmen dalam hal ini. Sehingga dalam perjalanannya nanti tidak ada kejadian yang tidak diinginkan,” tandasnya.
RSUD Kudus sendiri perlahan mulai menyiapkan sejumlah fasilitas penunjang sebagai rumah sakit pendidikan. Salah satunya menyulap bekas asrama Akbid Kudus menjadi hunian sewa bagi siswa praktek. Harga sewanya pun terbilang sangat ekonomis.
Wisma Parijotho terletak di bagian belakang RSUD Loekmono Hadi. Setiap kamar terdapat fasilitas 3 bed, almari, televisi, kamar mandi dalam, hingga mesin cuci.
Editor: Cholis Anwar



