Rabu, 19 November 2025

Murianews, Kudus – Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, optimistis pasangan Prabowo-Gibran bisa menang tipis di Kudus. Mereka juga yakin secara nasional, pasangan capres-cawapres nomor urut dua itu bisa menang satu putaran.

Debat calon presiden yang diselenggarakan Minggu (7/1/2024) pun dianggap sebagai penambah elektabilitas Prabowo Subianto di Kudus.

Ketua TKD Kudus Sulistyo Utomo mengungkapkan, keputusan Capres Prabowo untuk tidak membuka data Kementerian Pertahanan sangatlah tepat. Apalagi jika hal tersebut bersinggungan dengan stabilitas negara.

”Pak Prabowo cukup tenang dalam debat tersebut, sekalipun diserang kanan kiri, beliau bisa mengerti batasan negara. Mana data yang bisa dibuka dan mana yang tidak,” ujarnya Selasa (9/1/2024).

Dalam survei terakhir TKD, sambung dia, elektabilitas Prabowo dengan dua pasangan calon lain cukup rapat. Meski memang diakui mereka masih tinggi.

”Kalau menang nanti menang tipis, kalau kalah nanti juga mungkin kalah tipis. Tapi yang jelas kami optimis Prabowo Gibran bisa menang satu putaran,” tuturnya.

Selain sang capres, Wakil ketua DPW PAN Jawa Tengah Jayus, meyakini calon wakil presiden nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka bisa menggaet suara lebih besar di  Jawa Tengah melalui kontestasi Debat Cawpares yang diselenggarakan KPU RI.

Pada debat pertama Gibran tampil elegan dan unggul atas sentiment positif dari kedua calon lan. Dia pun meyakini nantinya di debat yang kedua, Gibran bisa menunjukkan tajinya lagi.

”Debat itu adu saling adu gagasan dan juga bisa melihat bagaimana mereka menyelesaikan sebuah permasalahan yang ditanyakan, masyarakat menunggu ini dan semua orang bisa menilainya,” pungkas dia.

Editor: Supriyadi

Komentar