Pelaksanaannya akan dilaksanakan di Hotel Ghripta Kudus mulai pukul 19.00 WIB dan akan disiarkan langsung di Stasiun televisi TVRI.
KPU Kudus, Jawa Tengah, pun telah menentukan tema dari debat tersebut. Secara garis besar, tema akan bertajuk Pemberdayaan Masyarakat dan Peningkatan Potensi Daerah.
Dengan sub tema meliputi pengingkatan kesejahteraan masyarakat dan memajukan daerah. Satu lagi subtema yang diikutkan dalam debat kali ini adalah tentang meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
Murianews, Kudus – Debat Pilkada Kudus 2024 akan berlangsung pada Kamis, (24/10/2024) pekan ini. Cabup nomor urut 01 Samani Intakoris pun menyatakan telah siap untuk mengikuti salah satu tahapan pilkada ini.
Meski demikian, Samani tetap memperbanyak pengetahuannya tentang regulasi-regulasi yang berlaku. Sehingga ia bisa memperkuat argumennya dengan dasar-dasar yang memang ada dan berlaku.
”InsyaAllah siap, ya perbanyak baca buku, baca regulasi-regulasi yang berlaku, tentunya ini penting bagi kami,” kata Samani baru-baru ini.
Kulakan masalah-masalah dari masyarakat berbagai elemen pun juga dilakukannya. Ia ingin lebih menguatkan argumennya tentang apa yang sedang dan pernah terjadi di Kudus. Sehingga kemudian bisa menyiapkan argumentasi, konklusi yang sejalan dan masuk akal.
Samani menyebut, debat perdana ini akan dihadapinya dengan santai.
”Kami santai saja, namun tetap kami persiapkan dengan baik. Membaca regulasi-regulasi sampai terjun ke masyarakat untuk mengetahui apa yang terjadi. Kami bisa dapat banyak tambahan materi dari sana,” ungkapnya.
Debat pertama Pilkada Kudus 2024 yang rencananya berlangsung pada 24 Oktober 2024 mendatang akan berlangsung selama dua jam.
Pelaksanaannya akan dilaksanakan di Hotel Ghripta Kudus mulai pukul 19.00 WIB dan akan disiarkan langsung di Stasiun televisi TVRI.
KPU Kudus, Jawa Tengah, pun telah menentukan tema dari debat tersebut. Secara garis besar, tema akan bertajuk Pemberdayaan Masyarakat dan Peningkatan Potensi Daerah.
Dengan sub tema meliputi pengingkatan kesejahteraan masyarakat dan memajukan daerah. Satu lagi subtema yang diikutkan dalam debat kali ini adalah tentang meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.