Rabu, 19 November 2025

Bupati Wakil Bupati Kudus terpilih Samani Intakoris dan Bellinda Putri Sabrina Birton melaksanakan gladi resik pelantikan kepala daerah di kawasan Monumen Nasional atau kawasan Monas, Rabu (19/2/2025).

Di tengah rintik hujan, Samani-Bellinda maupun 480 kepala daerah lainnya tetap menjalani gladi resik pelantikan dengan semangat dan khidmat.

Samani dan Bellinda sendiri tampak mengenakan pakaian yang selaras. Yakni kemeja lengan panjang berwarna putih dan celana kain berwana hitam. Nampaknya ini menjadi pakaian yang wajib dikenakan para kepala daerah saat mengikuti gladi resik pelantikan kepala daerah.

Keduanya berada di barisan bersama dengan seluruh kepala daerah terpilih dari berbagai penjuru Indonesia.

Gladi pelantikan sendiri dimulai sejak pukul 08.30 WIB. Ada beberapa instruksi yang dijelaskan di hadapan barisan.

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler