Rabu, 19 November 2025

Murianews, Jaksel – Sebuah ledakan yang diduga berasal dari bom, terjadi di wilayah Setiabudi, Jakarta Selatan (Jaksel). Peristiwa ini terjadi saat seorang pekerja sedang menggali tanah untuk fondasi pada Rabu (18/10/2023) sekitar pukul 13.45 WIB.

Kasudin Gulkarmat Jaksel Syamsul Huda mengatakan, peristiwa tersebut bermula ketika pekerja yang sedang menggali tanah untuk fondasi. Secara tidak sengaja, pekerja tersebut mengenai sesuatu yang terkubur di dalam tanah, yang akhirnya memicu ledakan.

”Lalu mengenai suatu benda yang dikubur di dalam tanah, terjadi ledakan. Ledakan terdengar sampai kantor kelurahan,” ujar Syamsul Huda.

Sayangnya, akibat ledakan tersebut, satu orang dilaporkan tewas. Identitas dari korban belum dapat dipastikan.

Menurutnya, dugaan sementara benda yang dikubur itu adalah bom yang kemudian meledak usai tersenggol pekerja yang menggali tanah.

Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Ade Ary Syam Indradi, juga mengkonfirmasi adanya korban tewas dalam peristiwa tersebut.

Investigasi lebih lanjut sedang dilakukan untuk mengungkap penyebab ledakan ini, dan otoritas keamanan sedang bekerja untuk menjaga keamanan dan keselamatan wilayah tersebut.

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler