Catat Tanggal Merah Bulan Juni 2024, Ada Long Weekend Lho!
Cholis Anwar
Selasa, 28 Mei 2024 17:52:00
Murianews, Jakarta – Memasuki akhir Mei 2024, masyarakat Indonesia mulai memeriksa kalender untuk mengetahui daftar hari libur pada bulan Juni 2024. Bulan ini diprediksi akan menjadi salah satu favorit karena menghadirkan kembali long weekend.
Berdasarkan Surat Keputusan Bersama (SKB) Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi dengan Nomor 855 Tahun 2023, Nomor 3 Tahun 2023, dan Nomor 4 Tahun 2023, tercatat ada dua Hari Libur Nasional dan satu hari Cuti Bersama pada Juni 2024.
Tanggal merah pertama pada Juni adalah Sabtu, 1 Juni 2024, dalam rangka perayaan Hari Lahir Pancasila. Namun, karena bertepatan dengan akhir pekan, hari libur ini tidak memberikan perpanjangan libur bagi masyarakat.
Kabar baiknya, masyarakat Indonesia akan menikmati long weekend berkat Hari Raya Iduladha 1445 Hijriah yang jatuh pada Senin, 17 Juni 2024. Pemerintah juga menetapkan Cuti Bersama Iduladha pada keesokan harinya, yaitu Selasa, 18 Juni 2024.
Dengan demikian, warga RI dapat menikmati libur panjang mulai Sabtu, 15 Juni 2024 hingga Selasa, 18 Juni 2024. Momentum ini tentu akan dimanfaatkan banyak orang untuk berlibur atau beristirahat.
Berikut daftar lengkap Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Juni 2024:
- Sabtu, 1 Juni 2024: Hari Lahir Pancasila
- Senin, 17 Juni 2024: Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah
- Selasa, 18 Juni 2024: Cuti Bersama Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah
Long Weekend Juni 2024:
- Sabtu, 15 Juni 2024: Libur akhir pekan
- Minggu, 16 Juni 2024: Libur akhir pekan
- Senin, 17 Juni 2024: Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah
- Selasa, 18 Juni 2024: Cuti Bersama Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah



