Rabu, 19 November 2025

Murianews, Rembang – Bupati Rembang Harno memaparkan delapan program strategis yang menjadi pilar utama dalam mencapai visi Rembang Sejahtera.

Paparan itu disampaikan dalam Forum Konsultasi Publik terkait Rancangan Awal Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) di ruang rapat paripurna DPRD Rembang, Jawa Tengah, Jumat (21/3/2025).

Acara tersebut dihadiri oleh Wakil Bupati Rembang, Ketua DPRD Rembang, perwakilan organisasi perangkat daerah (OPD), akademisi, serta unsur masyarakat.

Dalam forum ini, Pemkab Rembang memaparkan visi, misi, dan program strategis yang akan dijalankan demi mewujudkan pembangunan berkelanjutan yang berpihak pada kesejahteraan masyarakat.

Harno menjelaskan bahwa untuk mewujudkan visi Rembang Sejahtera, terdapat tiga misi utama yang harus dijalankan.

Yakni, peningkatan kesejahteraan masyarakat, mewujudkan tata kelola pemerintahan dan pelayanan publik yang lebih baik, serta mewujudkan pembangunan infrastruktur yang berkualitas.

”Visi tersebut kami harapkan dapat terwujud dalam jangka waktu lima tahun ke depan,” ujarnya, dilansir dari laman Pemkab Rembang.

Sementara itu, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Rembang Afan Martadi menambahkan, untuk menyempurnakan Rancangan Awal RPJMD Tahun 2025-2029 dibutuhkan masukan dan saran dari berbagai pemangku kepentingan.

Program Strategis... 

  • 1
  • 2

Komentar

Terpopuler