BREAKING NEWS: Minibus Terguling di Mlonggo, Bawa Rombongan SD
Faqih Mansur Hidayat
Rabu, 19 Juni 2024 10:21:00
Murianews, Jepara – Breaking news, sebuah kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Raya Jepara-Bangsri, tepatnya di depan Puskesmas Mlonggo, Kabupaten Jepara, Rabu (19/6/2024). Sebuah minibus terguling, dan diketahui mengangkut rombongan siswa SD.
Kecelakaan yang terjadi sekitar pukul 08.30 WIB ini sempat menimbulkan kemacetan arus lalu-lintas. Menurut informasi dari para saksi mata, kejadian ini berawal dari upaya sopir yang mencoba menghindari sepeda motor dari arah berlawanan.
Minibus terguling tersebut diketahui mengangkut rombongan siswa SDN 1 Banjaran, Bangsri. Mereka disebutkan akan menuju ke Kebun Takamas di Kedungcino, Jepara, dalam rangka kegiatan sekolah.
Minibus yang mengangkut Rombongan SDN 1 Banjaran tersebut melaju dari arah Bangsri menuju Jepara. Sesampainya di depan Puskesmas Mlonggo, ada sebuah sepeda motor yang mencoba menyalip. Sopir minibus kemudian membanting kemudi ke sisi kiri hingga akhirnya membuat minibus terguling.
Sampai berita ini dikirim, sejumlah siswa yang menjadi bagian rombongan diketahui ada yang masih dirawat di Puskesmas Mlonggo. Sebagian lainnya sudah dibawa pulang oleh guru-guru yang ikut dalam rombongan.
Belum diketahui tentang korban dalam kejadian ini. Pihak Satlantas Polres Jepara masih melakukan penyelidikan terhadap kasus minibus terguling ini. Minibus yang terguling juga sudah berhasil dievakuasi.



