Rabu, 19 November 2025

Kebahagiaan Andrias tak hanya sekadar anaknya lolos menjadi TNI AL. Tetapi karena anaknya lolos menjadi abdi negara tanpa membayar sepeserpun. Saking bahagianya, dia memakai kaos bertuliskan Marinir.

”Anak saya empat kali gagal, lalu bangkit yang ke lima akhirnya lolos. Tanpa biaya (nyogok) sama sekali,” ujar Andrias.

Andrias menghaturkan banyak terima kasih kepada semua pihak, terutama keluarga besar TNI AL yang telah menerima anaknya dengan dasar kualitas dan kemampuan yang terbaik.

”Dulu saya memang (bernazar), kalau anak saya lolos, saya ingin berbahagia. Dengan saya mau lari dari Ungaran ke rumah saya di Ujungwatu, Jepara,” kata Andrias.

Andrias mengaku hanya berbekal uang Rp 450 ribu. Selain membawa beberapa pakaian ganti, dia juga membawa beberapa obat pereda keram.

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler