Senin, 28 April 2025

Murianews, Kudus – Warga Desa Loram Wetan, Kecamatan Jati, Kabupaten Kudus, digegerkan dengan penemuan seorang bayi laki-laki di teras Situs Gentong, RT 5 RW 5, pada Minggu (16/3/2025) sekitar pukul 05.00 WIB.

Bayi dalam kardus yang dimasukkan ke dalam tas berwarna merah. Kapolsek Jati, AKP Hadi Noor Cahyo, membenarkan kejadian tersebut.

Menurutnya, bayi itu pertama kali ditemukan oleh warga yang tengah berjalan-jalan pagi di sekitar situs bersejarah itu. Saat melewati lokasi, warga melihat sebuah kardus mencurigakan yang tergeletak di teras.

”Awalnya, warga tidak langsung membuka kardus tersebut karena merasa curiga. Saat dibuka ternyata ada bayinya,” ungkap AKP Hadi Noor Cahyo saat dikonfirmasi Murianews.com, Minggu (16/3/2025).

Setelah menemukan bayi tersebut, warga segera melaporkan kejadian ini kepada pihak kepolisian dan bidan desa setempat. 

Tak lama berselang, petugas kepolisian bersama tenaga medis datang ke lokasi untuk melakukan pemeriksaan awal terhadap kondisi bayi.

”Setelah  diperiksa lebih lanjut, jenis kelamin bayi itu laki-laki yang masih memiliki tali pusar. Diduga, bayi tersebut baru saja dilahirkan beberapa jam sebelumnya," ungkapnya.

Bayi laki-laki tersebut kemudian dievakuasi ke RS Mardi Rahayu Kudus untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut.

”Kami masih melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengumpulkan bukti-bukti yang ada di sekitar lokasi,” tambah AKP Hadi Noor Cahyono

Editor: Anggara Jiwandhana

Komentar

Berita Terkini