Kamis, 20 November 2025

Polisi datang ke lokasi sekitar pukul 11.00 WIB dan langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

”Kami tahu ada kejadian itu justru dari pihak kepolisian yang menelepon,” katanya.

Berdasarkan data yang dihimpun, korban diperkirakan meninggal Kamis (10/4/2025) sekitar pukul 03.00 WIB. Korban pun sudah dibawa ke RSUD dr Loekmono Hadi Kudus untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Hingga berita ini diunggah, penyebab kematian korban belum diketahui pasti dan masih dalam penyelidikan pihak kepolisian.

Sementara itu, identitas lengkap korban dan temannya juga belum disampaikan secara resmi kepada publik.

Kapolsek Kudus Kota AKP Subkhan mengatakan, kasus tersebut sudah dilimpahkan ke Polres Kudus. Murianews.com sudah menghubungi Kasat Reskrim Polres Kudus AKP Danail Arifin untuk mengklarifikasi peristiwa itu, namun belum merespon.

Editor: Zulkifli Fahmi

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler