Murianews, Blora – Cara buruh dan pemerintah di Kabupaten Blora, Jawa Tengah dalam memperingati Hari Buruh 2025 ini cukup berbeda. Meskipun dengan nuansa kesederhanaan, tetapi mempunyai manfaat luar biasa.
Acara yang berlangsung di Balai Latihan Kerja (BLK) Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja Kabupaten Blora, Kamis (1/5/2025) itu, tidak hanya sebatas potong tumpeng, tetapi juga ada obral sembako yang sudah disiapkan Pemkab Blora untuk para buruh.
Bupati Blora Arief Rohman menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh pekerja dan perusahaan di Blora yang dinilai telah berhasil menjaga hubungan yang harmonis.
”Kalau dari Blora, May Day-nya adem ayem dan kondusif. Kami mengapresiasi para perusahaan yang sudah bekerja sama dengan para pekerjanya. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada para pekerja karena telah berkontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi di Blora,” kata Bupati Arief.
Lebih lanjut, Bupati Arief menegaskan komitmen Pemkab Blora untuk terus mendukung kemajuan ekonomi daerah melalui berbagai upaya. Termasuk memberikan kemudahan perizinan bagi para investor dan menjaga kondusivitas wilayah.
”Semoga perekonomian Blora semakin membaik. Kami akan terus mendorong investasi di Blora dengan memberikan perizinan yang mudah,” tambahnya.
Pemerintah Kabupaten Blora juga berkomitmen untuk meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) ketenagakerjaan melalui penyediaan berbagai pelatihan.
Perlindungan buruh...
- 1
- 2



