Rabu, 19 November 2025

Murianews, Grobogan – Kebakaran lagi-lagi terjadi di Grobogan, Jawa Tengah. Kali ini, musibah itu menimpa rumah sekaligus warung kopi milik Asiono, warga Dusun Mojorebo RT 04 RW 01, Desa Mojorebo, Kecamatan Wirosari, Sabtu (9/9/2023) dini hari.

Camat Wirosari Kurnia Saniadi menerangkan, kebakaran itu terjadi sekitar pukul 02.15 dini hari. Kebakaran awalnya diketahui oleh tetangga yang melihat asap tebal di rumah korban.

”Ada tetangga yang melihat asap tebal. Kemudian tetangga ini mendekat ke lokasi, dan ternyata ada api yang sangat besar membakar rumah Asiono,” terangnya.

Tetangga itu pun kemudian berteriak dan meminta tolong kepada warga sekitar. Warga yang terbangun kemudian berusaha memadamkan dengan alat seadanya.

”Warga kemudian melaporkan kejadian itu kepada pihak-pihak terkait. Beberapa saat kemudian, pemadam kebakaran datang, dan api tidak sampai menjalar ke tetangga,” imbuhnya.

Kerugian akibat kebakaran tersebut ditaksir mencapai Rp 150 juta. Dalam musibah itu, seekor sapi milik korban juga ikut terbakar.

”Penyebab kebakaran, diduga karena korsleting listrik,” katanya.

Dalam video yang beredar, tampak api yang sangat besar membakar rumah kayu tersebut. Tampak dalam video, rumah tinggal bagian depan saja.

Atas kejadian itu, pihaknya pun meminta kepada warga agar lebih waspada terkait potensi korsleting listrik. Sebab, apabila kemudian menyebabkan kebakaran, maka kerugiannya sangat besar.

”Warga harus lebih waspada agar kejadian serupa tidak terjadi lagi,” tandasnya.

Editor: Budi Santoso

 

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler