Senin, 10 Februari 2025

Murianews, Grobogan – Tiga karya terbaik lomba Desain Logo dan City Branding Grobogan diumumkan dalam Forum Group Discussion (FGD) di ruang Riptaloka Setda Grobogan, Jumat (8/12/2023). Ketiganya merupakan peserta dari luar Grobogan.

Terbaik pertama diraih Darsono asal Cirebon Jawa Barat dengan tagline ”Grobogan the Amazing of Java". Kedua diraih oleh Jemmi Hadi S dari Samarinda Kalimantan Timur dengan ”Grobogan Treasure of Culture", dan ketiga karya Mohammad Aditia Gilang Romadhoni dari Dukuhwaru, Kabupaten Tegal dengan ”Grobogan the Miracle of Charm".

Secara berurutan, terbaik pertama hingga ketiga mendapatkan Rp 25 juta, Rp 20 juta, dan Rp 15 juta.

Kepala Disporabudbar Grobogan Edy Santoso menjelaskan tiga karya ini masih akan dikaji lebih lanjut sebelum memastikan logo dan tagline yang akan dipilih menjadi city branding Grobogan. Sebab, meski dianggap yang terbaik, namun belum mewakili potensi Grobogan secara keseluruhan.

”Masih ada kajian untuk penyempurnaan. Masih dimungkinkan ada perubahan tagline. Pada 2024 akan ada kajian lanjutan," kata dia.

Edy menjelaskan, ketiganya terpilih di antara  210 karya. Dari total karya itu, hanya 19 karya dari peserta Grobogan.

Tiga karya tersebut dinilai oleh para panelis yakni Prof Sahid Teguh Widodo, dan Prof Dr Agus Purwantoro. Kemudian Suliwati, Prof Diah Kristina, Mardjoko, Adi Widjaja, dan Afi Wildani.

Salah satu panelis, Prof Sahid Teguh menjelaskan logo dan tagline dinilai dari banyak aspek. Seperti komposisi warna, simbol, karakteristik, visual, intuisi dan makna yang sesuai dengan ciri khas daerah.

”Aspek-aspek itu bisa menjadi spirit bagi pemilik logo," jelasnya.

Sementara itu, Prof Diah Kristina menilai logo harus memuat unsur rasa ingin memiliki atau sense of belonging. Selain itu, tagline harus memiliki makna yang bisa membawa Grobogan melebarkan sayap tak hanya di tingkat nasional tapi bisa sampai ke tingkat internasional.

”Maknanya bisa memberikan dampak yang luas di masa depan. Tidak hanya berpikir sekarang saja tapi dampak di masa depan," imbuhnya.

Editor: Ali Muntoha

Komentar

Terpopuler