Rabu, 19 November 2025

Murianews, Grobogan – Bocah berusia tiga tahun meninggal dunia usai tenggelam di kolam samping rumahnya di Desa Tunggak, Toroh, Grobogan, Jawa Tengah, Rabu (13/12/2023). Saat kejadian, sang ibu sedang mandi.

Kapolsek Toroh AKP Saptono Widyo menjelaskan, peristiwa berawal saat korban ditinggalkan sendirian oleh NR (24) ibunya untuk mandi sekitar pukul 10.00 WIB. Nahas, saat itu sang ibu lupa menutup pintu.

”Korban ditinggalkan sendirian dan ibunya lupa menutup pintu rumah,” jelas kapolsek.

Selesai mandi, sang ibu kemudian mencari korban di dalam rumah. Namun, hasilnya nihil.

Sang ibu pun memberitahukan hal tersebut kepada tetangganya. Kemudian, sang ibu bersama para tetangga mencari korban di sekitar rumahnya.

Saat mencari di sekitar kolam, tetangga korban menemukan korban dalam keadaan tenggelam. Kolam itu sendiri berukuran 4x2 meter dengan kedalaman 1,5 meter.

”Tetangga korban lainnya seketika itu langsung masuk kedalam kolam untuk menolong korban,” imbuh AKP Sapto.

Korban sempat dibawa ke Puskesmas Toroh II. Namun, oleh petugas medis dinyatakan bahwa korban sudah dalam keadaan meninggal dunia. Kejadian tersebut, kemudian dilaporkan ke Polsek Toroh.

Dari hasil pemeriksaan oleh tim Inafis Polres Grobogan bersama tim medis, tidak ditemukan adanya tanda penganiayaan pada tubuh korban.

”Pihak keluarga telah menerimakan kejadian tersebut dan menolak untuk dilakukan autopsi. Selanjutnya, korban diserahkan petugas kepada pihak keluarga untuk dimakamkan,” pungkas kapolsek.

Editor: Dani Agus

Komentar