Rabu, 19 November 2025

Paslon Bambang Pujiyanto-Catur Sugeng Susanto tak nampak hadir. Adapun Bupati Grobogan Sri Sumarni diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Kabupaten Grobogan Kurnia Saniadi. 

Dalam kesempatan itu, Fitria mengajak mengajak  masyarakat untuk melaporkan kepada pihaknya apabila mengetahui informasi terkait pelanggaran Pilkada. Dia juga mengajak masyarakat untuk menjaga iklim sejuk di tengah situasi politik yang ada.

”Pesan kami kepada masyarakat, jika ada informasi terkait pelanggaran silakan laporkan ke Bawaslu Grobogan. Mari kita ciptakan iklim demokrasi menjadi iklim yang damai dan sejuk, sehingga menciptakan Pilkada yang berkualitas,” ujarnya.

Sementara itu, Anggota Bawaslu Provinsi Jawa Tengah Sosiawan meminta kepada seluruh elemen aparatur pemerintah dalam hal ini TNI-Polri dan ASN untuk bersikap netral dalam Pilkada 2024 ini.

”Kepada ASN, TNI-Polri agar bersikap adil, profesional, tidak memihak, independen. Inilah yang menjadi syarat untuk mewujudkan Pilkada yang bermartabat,” terangnya.

Dia juga berharap tidak terjadi gesekan antarmasyarakat, terlebih yang menjurus kepada pertikaian dan perpecahan. Melalui pertunjukan Gondorio, dia berharap dapat merekatkan masyarakat dan membuat suasana guyub di tengah momentum Pilkada 2024. 

Editor: Supriyadi

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler