Rabu, 19 November 2025

Sebelum surat suara cagub-cawabup, logistik yang lebih dulu datang yakni tinta hingga kotak suara. Jumlah logistik-logistik jenis itu pun sudah sesuai dengan kebutuhan.

Kotak suara-kotak suara itu datang dalam bentuk terlipat. Sehingga, personel dari KPU Grobogan mesti merangkainya hingga berbentuk kotak suara.

Sedangkan, untuk surat suara, selain dilakukan penyortiran juga akan dilakukan pelipatan. Dari situlah nantinya diketahui apakah surat suara yang sudah datang mengalami kekurangan atau sudah sesuai dengan kebutuhan.

”Tentu nanti dilipat, ada tenaga yang melipatnya seperti Pemilu pada Februari lalu,” tandasnya.

Seperti diketahui, tahapan demi tahapan Pilkada Serentak 2024 terus berjalan. Selain logistik, paslon yang berlaga kini tengah sibuk mencari simpati masyarakat dengan berkampanye.

Kampanye akan berakhir pada 23 November 2024 mendatang. Kemudian tiga hari masa tenang, dan pemungutan suara atau pencoblosan akan dilakukan pada 27 November 2024.

Editor: Budi Santoso

Komentar

Terpopuler