Rabu, 19 November 2025

Murianews, Grobogan – Video pendek memperlihatkan seorang pelajar di Kecamatan Gabus, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah menendang temannya berkali-kali viral di media sosial.

Dalam video tampak pelajar remaja itu menendang temannya hingga jatuh ke semak-semak. Saat jatuh di semak-semak, korban masih diinjak beberapa kali oleh remaja berpeci hitam itu.

Setelah korban bangkit dan duduk di sebuah bangku kecil, remaja itu masih menendang kepala korban hingga membentur tembok.

Dalam video, korban tampak tak melakukan perlawanan sama sekali. Baik remaja teradu maupun korban sama-sama mengenakan seragam pramuka.

Aksi penganiayaan itu tampak disaksikan rekan-rekan lainnya yang juga memakai seragam pramuka. Namun, mereka tak bereaksi sama sekali dan hanya menonton kejadian itu.

Kasatreskrim Polres Grobogan AKP Agung Joko Haryono menyatakan, kejadian itu berlangsung di belakang gedung salah satu MTs di Kecamatan Gabus. Korban dan teradu sama-sama pelajar di sekolah tersebut.

”Kejadiannya sudah hari Minggu (15/12/2024) pekan lalu, sekitar pukul 09.30 WIB,” jelasnya, Selasa (24/12/2024).

Kasatreskrim menjelaskan, kejadian itu bermula ketika Sabtu (14/12/2024) atau sehari sebelumnya, remaja teradu mendapat kabar bahwa ada salah satu temannya telah dikeroyok korban dan teman-teman korban.

Menyerang dengan Tendangan... 

  • 1
  • 2

Komentar

Terpopuler