”Pengalaman mengikuti program ini tentu sangat berharga bagi kami, khususnya untuk perjalanan akademik dan profesional di masa mendatang,” imbuhnya.
”Program ini sangat bermanfaat, jadi para pemuda yang berminat untuk mengembangkan bakat, bisa mengikuti program ini pada tahun depan,” tutupnya.
Murianews, Grobogan – Santri dan mahasiswi asal Grobogan, Jawa Tengah menjadi delegasi program kepemudaan di Singapura dan Malaysia pada 3-7 Februari 2025. Nama program tersebut adalah Changemaker Youth ASEAN Excursion.
Ada tiga delegasi dari Grobogan, terdiri dari siswa, guru, dan alumni MA Manba’ul A’laa Purwodadi. Ketiganya yakni Zahiya Khasna Nabila, siswa MA sekaligus santri Manba’ul A’laa.
Kemudian Melisya Aviana Putriyanti, mahasiswa Unissula Semarang yang juga alumnus MA yang sama. Terakhir, guru MA tersebut, Nurul Laili Khasanah.
Nurul Laili mengungkapkan, program tersebut salah satu tujuannya yakni menghubungkan para pemuda yang memiliki bakat dari berbagai negara di kawasan Asean. Berbagai kegiatan bermanfaat pun diselenggarakan selama lima hari tersebut.
Antara lain, mengunjungi berbagai universitas ternama di dua negara tersebut, seperti National University of Singapore, Universiti Malaya, Universiti Kebangsaan Malaysia, Universiti Kuala Lumpur dan Universiti Selangor.
Lebih lanjut, Nurul Laili menjelaskan, para delegasi juga diajak mengunjungi perusahaan Beryl’s Company. Kemudian juga beberapa tempat lain yang menjadi ikon Singapura dan Malaysia.
”Tempat-tempat menarik kami kunjungi seperti Jewel Changi, Merlion Park, Marina Bay Sands, Universall Studio Singapore, Garden by the Bay. Kami juga ke Dataran Merdeka, Pavilion KL, Petronas Twin Towers , Matic (Malaysia Tourism Centre) dan beberapa tempat menarik lain,” katanya dari Malaysia, Jumat (7/2/2025).
Dia mengatakan, ada berbagai manfaat yang dia dapatkan selama mengikuti program tersebut. Antara lain, yakni memperoleh keterampilan baru dan memperluas jaringan internasional.
Bisa Ikut Program ini Tahun Depan...
”Pengalaman mengikuti program ini tentu sangat berharga bagi kami, khususnya untuk perjalanan akademik dan profesional di masa mendatang,” imbuhnya.
Dia pun mengajak para pemuda Grobogan dan Indonesia pada umumnya untuk mengikuti program Changemaker Youth ASEAN Excursion yang digelar setiap tahun itu. Sehingga, nantinya lebih memiliki pengalaman dalam jaringan internasional.
”Program ini sangat bermanfaat, jadi para pemuda yang berminat untuk mengembangkan bakat, bisa mengikuti program ini pada tahun depan,” tutupnya.
Editor: Dani Agus