Kamis, 20 November 2025

Murianews, Grobogan – Rangkaian acara Hari Jadi Grobogan ke-299 tahun 2025 telah dimulai. Setelah jamas pusaka pada pekan lalu, maka pada Kamis (13/2/2025) dilakukan ziarah ke makam leluhur.

Untuk ziarah ke makam leluhur, sebenarnya teragendakan pada akhir Februari 2025. Namun, kemudian dimajukan karena rencana awal tersebut mendekati dengan pelantikan bupati Grobogan terpilih.

Ziarah makam leluhur pada Hari Jadi Grobogan, dilakukan sebagaimana tahun-tahun sebelumnya. Ziarah itu dilakukan di makam Ki Ageng Tarub, Ki Ageng Getas Pendowo, Ki Ageng Selo, dan Adipati Puger.

Puncak acara Hari Jadi Grobogan tentu saja akan jatuh pada 3 Maret 2025 mendatang. Pada saat itu akan ada prosesi Boyong Grobog. Namun demikian, masih ada banyak rangkaian acara setelahnya.

Secara umum, agenda Hari Jadi Grobogan akan digelar di area Pendapa Grobogan dan Alun-Alun Purwodadi. Hanya acara jamasan pusaka, senam sehat dan pameran keris yang digelar di luar lokasi tersebut.

Kemudian, karena puncak acara Hari Jadi Grobogan berlangsung pada bukan Ramadan, maka untuk agenda lainnya rencananya akan digelar setelah Idulfitri.

Agenda Acara...

  • 1
  • 2

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler