Kasatreskrim Polres Grobogan AKP Rizky Ari Budianto menyatakan, ekshumasi atau pembongkaran makam itu merupakan tindaklanjut dari permintaan keluarga.
”Ekshumasi terkait orang meninggal dunia karena terhimpit truk. Pihak keluarga menemukan kejanggalan, perkara dilimpahkan ke polres. Tindak lanjutnya hari ini kami lakukan ekshumasi,” kata dia.
Sementara itu, istri almarhum Alif Fianto, Novi menceritakan detik-detik suaminya meninggal dunia. Sambil menahan tangis, dia mengingat sang suami kala itu pamit untuk bekerja, Sabtu (6/9/2025), tiga pekan lalu.
”Saya kan di rumah, mas (Alif, red) pamit mau pergi ke gudang,” ujar dia.
Tak lama, ia justru mendapat kabar bahwa sang suami disebut mengalami kecelakaan kerja. Dia lalu bergegas menuju klinik setelah ditelepon kakak suami.
Murianews, Grobogan – Makam Alif Fianto (28), warga Desa Mlowokarangtalun, Kecamatan Pulokulon, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah akhirnya dibongkar, Rabu (1/10/2025).
Pembongkaran makam itu usai desakan keluarga yang menduga ada kejanggalan di balik kematian pemuda tersebut
Kasatreskrim Polres Grobogan AKP Rizky Ari Budianto menyatakan, ekshumasi atau pembongkaran makam itu merupakan tindaklanjut dari permintaan keluarga.
”Ekshumasi terkait orang meninggal dunia karena terhimpit truk. Pihak keluarga menemukan kejanggalan, perkara dilimpahkan ke polres. Tindak lanjutnya hari ini kami lakukan ekshumasi,” kata dia.
Sementara itu, istri almarhum Alif Fianto, Novi menceritakan detik-detik suaminya meninggal dunia. Sambil menahan tangis, dia mengingat sang suami kala itu pamit untuk bekerja, Sabtu (6/9/2025), tiga pekan lalu.
”Saya kan di rumah, mas (Alif, red) pamit mau pergi ke gudang,” ujar dia.
Tak lama, ia justru mendapat kabar bahwa sang suami disebut mengalami kecelakaan kerja. Dia lalu bergegas menuju klinik setelah ditelepon kakak suami.
Kondisi korban...
”Terus saya dikabarin, disuruh ke Klinik. Saya sampai sana melihat tapi nggak tahu kalau sudah meninggal atau belum, terus dibawa ke dalam, diperiksa dokter katanya sudah nggak ada (meninggal, red),” lanjutnya.
Terdapat foto kondisi korban usai diduga terhimpit truk yang ditunjukkan pada wartawan. Dalam foto itu, tampak korban tersungkur di bawah bak truk sebelah kanan.
Pada foto lain, korban terlihat mengenakan kaos putih, celana jeans pendek, dan sandal jepit. Korban tampak sedang dirangkul pria dari belakang dalam posisi duduk.
Korban terlihat tak sadarkan diri dengan luka lebam pada area wajah. Celananya juga terlihat basah.
Editor: Anggara Jiwandhana