Rabu, 19 November 2025


Acara yang digelar di Pendapa Kabupaten Pati itu dihadiri beberapa pejabat. Di antaranya Kepala BKPP, Inspektur Daerah, Kepala BPKAD, Kepala Disdikbud, Perwakilan Bank Jateng, dan para penerima SK PPPK JF tenaga guru.

Kepala BKPP Moh Saiful Ikmal dalam laporannya mengatakan bahwa jumlah penerima SK PPPK JF Tenaga Guru formasi tahun 2022 yang diserahkan hari ini sebanyak 656 orang.

BacaBupati Kudus Minta Tenaga PPPK jadi ASN Berakhlak

”Sebanyak 656 tenaga guru PPPK yang mendapatkan SK. Ini PPPK formasi tahun 2022,” ujar dia.

Sementara itu Penjabat Bupati Pati Hanggar Budi Anggoro dalam sambutannya menyinggung banyaknya tenaga guru di Kabupaten Pati yang telah pensiun pada tahun ini. Namun ia tidak menyebutkan berapa jumlah guru yang pensiun tersebut.

Henggar pun berharap PPPK JF tenaga guru di Kabupaten Pati ini bisa menggantikan peran guru yang pensiun pada tahun ini. Ia berharap semua honorer dapat masuk dalam data PPPK.

”Dan tentunya harapan kita, teman-teman yang mengajar di SD dan SMP semuanya bisa masuk dalam data. Harapannya seperti itu, tetapi tentunya tergantung pada pemerintah pusat. Kita dari pemerintah daerah prinsipnya mengikuti saja terkait dengan ketentuan serta kebijakan rekrutmen yang ada,” tutur Henggar.
Ia juga meminta kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) yang telah mendapatakan SK PPPK mampu menunjukkan kinerja terbaiknya.BacaTenaga Honorer K2 Pati Resah Tak Masuk Formasi PPPK”Alhamdulillah bapak ibu semuanya sudah masuk di dalam PPPK, yang tentunya banyak hal yang harus disempurnakan dan diperbaiki di dalam memberikan pengajaran kepada seluruh siswa-siswanya,” tambah Pj Bupati.Ia pun berharap para penerima SK nantinya diberikan kesehatan, kemudahan, serta kelancaran dalam menjalankan tugas dengan baik. Penyerahan secara simbolis kemudian dilakukan Pj Bupati untuk 10 perwakilan peserta. Editor: Cholis Anwar 

Baca Juga

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler