Rabu, 19 November 2025

Ia mengaku belum mengetahui secara pasti kerugian akibat banjir rob ini. Meskipun demikian, dirinya menilai kerugian akibat banjir rob ini berpotensi hingga miliaran rupiah.

”Kerugian sampai hari ini kita belum pastikan. Kita masih minta petani untuk mengkoordinir petaninya berapa kerugian masing-masing tambak. Karena siklus tebarnya tidak barengan. Ada yang kecil dan besar siap panen. Potensi kerugian kalu musim ini angkanya pasti miliaran,” tutur dia.

Ia pun berharap pemerintah memberikan bantuan kepada warganya yang terdampak banjir. Setidaknya, bantuan yang diberikan bisa mengurangi beban petani tambak yang terdampak.

”Bantuan belum ada dari pemerintah. Tapi sudah dilakukan pendataan BPBD Kabupaten Pati, sehingga pemerintah bisa peduli warga yang terdampak,” pungkasnya.

Editor: Cholis anwar

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler