Rabu, 19 November 2025

Murianews, Pati – Puluhan petani Pundenrejo, Kecamatan Tayu, Kabupaten Pati, Jawa Tengah, berencana untuk bertemu dengan bertemu Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi saat mengunjungi Pendapa Pati pada Selasa (27/5/2025).

Namun mereka harus gigit jari karena tidak diperbolehkan masuk ke area Pendapa Kabupaten Pati. Tak mau menyerah, mereka pun menunggu hingga 3,5 jam. Namun akhirnya mereka harus gigit karena tidak bertemu dengan orang nomor satu di Jateng itu

Aparat kepolisian dan Satpol PP yang berjaga disana memang tak mengizinkan mereka masuk. Saat rombongan Gubernur Jateng meninggalkan Pendapa Kabupaten Pati, para petani Pundenrejo berupaya meneriaki agar diperhatikan.

Namun Gubernur Jateng itu hanya membuka kaca mobil dan melambaikan tangan tanpa sempat berhenti. 

Perwakilan petani Pundenrejo, Sarmin menyebut kedatangan mereka sengaja ingin bertemu dengan Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi. Mereka datang lantaran mendengar Gubernur menggelar acara dialog dengan rakyat. 

”Kami datang ingin dialog atau ketemu, tapi gak boleh sama aparat. Baik polisi maupun satpol PP,” ujar dia kepada Murianews.com

Dia menyebut, tak diizinkan masuk lantaran dianggap tak punya undangan. Menurutnya, tak perlu undangan untuk bertemu dengan pemimpin Jawa Tengah tersebut. 

Sampaikan aspsirasi...  

  • 1
  • 2

Komentar

Terpopuler