Kamis, 20 November 2025

Murianews, Pati – Warga Desa Widorokandang, Kecamatan Pati, Kabupaten Pati dibuat geger dengan aksi pria yang diduga mengidap gangguan jiwa (ODGJ). Pasalnya, pria ODGJ itu masuk ke area masjid membawa pisau.

Petugas kepolisian yang mendapat laporan pun langsung bergerak cepat untuk mengamankan ODGJ tersebut sebelum ada korban. 

Kapolsek Pati, IPTU Heru Purnomo memaparkan kejadian terjadi pada tanggal 14 Juli 2025 sekitar pukul 14.35 WIB. Pihaknya menerima aduan via telepon dari warga setempat.

”Dalam laporan tersebut disebutkan bahwa seorang pria yang tidak dikenal terlihat berada di sekitar masjid dan menunjukkan perilaku yang tidak wajar, serta dicurigai menyimpan sebilah pisau,” ujar dia, Selasa (15/7/2025). 

Menindaklanjuti laporan tersebut, personel Unit Piket Polsek Pati segera mendatangi lokasi. Benar saja, seorang pria berada di sekitar area masjid.

Setelah dilakukan pemeriksaan singkat, petugas menemukan sebilah pisau tersimpan di saku celana ODGJ tersebut.

”Demi menjaga keamanan masyarakat sekitar dan mencegah potensi gangguan kamtibmas, petugas kemudian melakukan evakuasi terhadap ODGJ ke Mapolsek Pati. Identitas pria tersebut tidak diketahui dan berdasarkan keterangan warga, ia bukan merupakan penduduk Desa Widorokandang,” tutur dia. 

Lebih lanjut, Kapolsek Pati menjelaskan bahwa pihaknya segera berkoordinasi dengan Dinas Sosial Kabupaten Pati guna mendapatkan penanganan profesional terhadap ODGJ tersebut.

Dibawa ke Rumah Singgah...

Pada pukul 15.17 WIB, tim dari Dinsos menjemput ODGJ untuk dibawa ke Rumah Singgah Rehabilitasi dan Pusat Bimbingan Anak (PBA) Dinsos P3AKB Kabupaten Pati.

Tim tersebut dipimpin oleh Kabid Rehabilitasi Sosial dan Penanggulangan Bencana Alam, dr Joko Santoso. 

”Kami mengapresiasi peran aktif masyarakat dalam memberikan informasi dan melaporkan secara cepat. Ini adalah bentuk sinergi yang baik antara warga dan aparat dalam menjaga kamtibmas,” ujar IPTU Heru Purnomo.

Kapolsek juga menegaskan penanganan terhadap ODGJ harus dilakukan secara manusiawi dan profesional. 

”Polri senantiasa mendukung upaya perlindungan dan rehabilitasi bagi ODGJ melalui kerja sama lintas sektor, demi menciptakan rasa aman dan lingkungan yang inklusif bagi seluruh warga,” tandasnya.

Polresta Pati mengimbau kepada masyarakat agar tetap tenang, tidak bertindak sendiri apabila menemukan kasus serupa, dan segera call center 110 atau Kepolisian terdekat agar dapat ditangani secara tepat dan aman.

Editor: Supriyadi

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler