Rabu, 19 November 2025

Murianews, KudusKemenag Kudus, Jawa Tengah berencana untuk menyelenggarakan sertifikasi juru sembelih halal. Rencananya Kemenag Kudus menggandeng Lembaga Pendamping Proses Produk Halal (LP3H) IAIN Kudus.

LP3H ini merupakan lembaga yang diberi kewenangan untuk melatih juru sembelih halal. Selain itu LP3H juga menjadi pendamping sertifikasi halal.

Ketua Satgas Halal Kemenag Kudus Soni Wardana mengatakan, pihaknya sedang berkoordinasi dengan LP3H IAIN Kudus untuk menjalankan program sertifikasi juru sembelih halal. Ia menilai pentingnya kepemilikan sertifikasi juru sembelih halal.

”Tidak semua juru sembelih di Kabupaten Kudus punya sertifikasi juru sembelih halal. Padahal hal ini tergolong penting,” katanya, Jumat (11/10/2024).

Dengan adanya sertifikasi halal, menurut Soni, para juru sambelih dapat tereduksi tata cara menyembelih yang benar. Mulai dari bacaannya, area hewan ternak yang harus disembelih, dan hal lainnya.

”Apalagi sertifikasi juru sembelih terbaru harus yang dikeluarkan oleh BPJPH (Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal, red),” sambungnya.

Pihaknya mencoba untuk menggandeng LP3H agar segera menyelenggarakan sertifikasi juru sembelih halal. Terlebih di tahun ini belum pernah ada pelaksanaan sertifikasi juru sembelih halal.

"Di tahun ini belum pernah ada kegiatan sertifikasi juru sembelih halal. Makanya kami berusaha agar tahun ini bisa terlaksana. Sasarannya nanti pekerja di rumah potong hewan dan juga modin. Karena modin biasanya diminta untuk melaksanakan penyembelihan,” terangnya.

Ia menyampaikan, agar para juru sembelih segera memiliki sertifikasi juru sembelih halal. Juru sembelih yang sudah memiliki sertifikasi akan mendapatkan nomor ID.

”Nomor ID inilah nanti akan berkaitan dengan sertifikasi halal dari pelaku usaha yang memiliki jasa sembelihan. Ketika jasa sembelihan hendak melakukan sertifikasi halal akan dilihat juga siapa juru sembelih halalnya yang bisa diketahui dari registrasi nomor ID nya. Maka akan saling berkaitan,” ujarnya.

Selain sedang fokus untuk menyelenggarakan sertifikasi juru sembelih halal, pihak Kemenag Kudus juga berupaya untuk mendorong pelaku UMKM agar mengantongi sertifikasi halal.

Sebanyak 6.778 dari total 18.277 produk UMKM di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah telah mengantongi sertifikasi halal per Senin (7/10/2024) ini. Puluhan ribu produk UMKM itu meliputi berbagai jenis seperti makanan, minuman, kosmetik, dan lainnya.

Editor: Dani Agus

 

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler