Rabu, 19 November 2025

Akan tetapi, nantinya akan ada tim pengembangan dari PCNU Kudus yang bermusyawarah terkait pembangunan universitas ini. 

”Terkait kapannya (pembangunan universitas) nanti ada tim pengembangan yang berisi sembilan orang. Saat ini baru tahap musyawarah,” terangnya. 

Sebelumnya, PCNU Kudus telah melaksanakan Musyawarah Kerja Cabang (Muskercab) yang digelar pada Senin (27/1/2025) di Pondok Tahfidh Putri Yanbu’ul Qur’an II, Kabupaten Kudus.

Muskercab itu membahas berbagai program. Selain itu pada acara Muskercab juga dilaksanakan pelantikan 18 lembaga di bawah naungan Nahdlatul Ulama.

Pengurus PCNU Kudus periode 2024-2029 telah resmi dilantik pada Sabtu (14/12/2024). Jajaran pengurus itu tertuang melalui SK PBNU nomor 2885/PB.01A.II.01.45/99/11/2024.

Kegiatan pelantikan tersebut dilaksanakan di Pondok Pesantren Tahfidz Yanbu Remaja Dukuh Bejen Kudus, Desa Kajeksan, Kecamatan Kota, Kabupaten Kudus. 

Editor: Supriyadi

Komentar

Berita Terkini

Terpopuler