Kamis, 20 November 2025

Sementara itu Kepala Desa Samirejo, Indra Kusuma mengucapkan rasa terima kasihnya atas diserah terimakannya rumah layak huni milik warganya ini. Menurutnya, bantuan program bedah rumah sangat memberikan kemanfaatan.

”Keinginan kami kegiatan ini tidak berhenti di sini. Sehingga semakin banyak masyarakat yang nantinya dapat terbantu. Karena kondisi di lapangan masih banyak masyarakat yang rumahnya butuh diperbaiki,” ujarnya.

Pihaknya juga mendoakan agar rumah yang sudah layak huni dari program bedah rumah ini bisa memberikan keberkahan bagi pemiliknya. Selain itu juga dapat dimanfaatkan sebagai tempat yang nyaman menjalani hidup.

”Mudah-mudahan rumah ini membawa kebaikan dan keberkahan. Sukses selalu untuk PT Sukun dan Kodim 0722/Kudus,” imbuhnya.

Editor: Budi Santoso

Komentar

Terpopuler